Sunday, July 29, 2012

10 Bek Termahal di Dunia

Bek-bek juga layak dihargai mahal. Bukan sekadar nilai uangnya, tapi peran mereka di lapangan memang penting.

1. David Luiz




David Luiz pindah ke Chelsea dari Benfica dengan biaya 25 juta Euro (Rp 291 miliar). (Getty Images/Mike Hewitt)

2. Ricardo Carvalho


Ricardo Carvalho hengkang ke Real Madrid dari Chelsea dengan biaya 27 juta Euro. (Getty Images/Denis Doyle)

3. Joleon Lescott




Joleon Lescott hengkang dari Everton ke Manchester City dengan transfer 27,5 juta Euro (Rp 320 miliar). (Getty Images/Scott Heavey
)

4. LIlian Thuram



LIlian Thuram adalah salah satu bek terbaik yang pernah dimiliki Prancis. Ia dibeli Juventus dari Parma seharga 30 juta Euro (Rp 349 miliar). (Getty Images/Ian Walton)

5. Alessandro Nesta hijrah


Alessandro Nesta hijrah dari Lazio ke AC Milan dengan nilai 30 juta Euro (Rp 349 miliar). (Getty Images/Claudio Villa)

6. Pepe



Pepe pindah ke Real Madrid dari FC Porto dengan harga 30 juta Euro (Rp 349 miliar)


7. Fabio Coentrao


Fabio Coentrao dibeli Real Madrid dari Benfica dengan harga 30 juta Euro (Rp 349 miliar). (Getty Images/David Ramos

8. Dani Alves



Dani Alves pindah dari Sevilla ke Barcelona dengan nilai transfer 35,5 juta Euro (Rp 413 miliar). (Getty Images/Martin Rose)

9. Thiago Silva



Thiago Silva dibeli Paris Saint-Germain dari AC Milan seharga 42 juta Euro atau setara dengan Rp 489 miliar. (Getty Images/Marco Luzzani)

10. Rio Ferdinand


Rio Ferdinand masih menjadi bek termahal di dunia hingga kini. Ia dibeli Manchester United dari Leeds United dengan nilai 46 juta Euro (Rp 535 miliar). (Getty Images)


Sumber : sumber

Friday, July 27, 2012

4 Tips Agar Tetap Awet Muda

Cantik dan sehat merupakan dambaan setiap orang. Namum, tak semudah membalikkan tangan untuk mendapatkannya. Biasanya, penuaan dini disebabkan oleh pola hidup.

Meskipun proses penuaan merupakan hal alami yang akan dihadapi semua orang, Anda masih bisa mencegahnya agar tetap tampil muda. Berikut ini beberapa cara mudah agar Anda tetap tampil muda.

1. Pakai tabir surya
Selalu mengoleskan tabir surya ke kulit setiap hari mampu membantu mengurangi efek berbahaya matahari pada kulit Anda dan membuatnya tampak lebih muda. Selalu gunakan produk yang memiliki UVA dan UVB. Keduanya membantu menghalau risiko penyebab kanker kulit dan penuaan akibat paparan sinar ultraviolet.

2. Konsumsi makanan Mediterania
Penelitian membuktikan bahwa makanan ala bangsa Yunani, seperti sayuran, minyak ikan, zaitun, kacang-kacangan dan anggur memiliki manfaat untuk menurunkan risiko pikun. Nutrisi yang terkandung dalam makanan ini juga terkait dengan rendahnya risiko penyakit jantung, diabetes dan jenis kanker tertentu.

3. Isi TTS
Mengisi teka-teki silang (TTS), membaca dan ngumpul bersama teman dapat melatih kekuatan otak Anda. Jangan lupa juga untuk tetap berolahraga rutin yang dipercaya mampu mempertajam kemampuan berpikir.

4. Mengurangi stres
Stres memberikan dampak negatif bagi semua aspek kesehatan tubuh, termasuk mempercepat proses penuaan. Latihan pernapasan, seperti yoga, dapat membantu menjaga tingkat kecemasan Anda demi menangkal tanda-tanda penuaan. Karena stres membuat Anda terlihat dan merasa menjadi lebih tua.

Sumber : sumber

Tarik Tambang Lawan Harimau??


Kebun binatang masa kini sudah tidak seperti dulu lagi. Setelah adanya kebun binatang yang memperbolehkan pengunjungnya memasuki kandang hewan yang ada di kebun binatang itu, sekarang malah ada kebun binatang yang memperbolehkan pengunjungnya bermain tarik tambang dengan harimau.

Meskipun kesempatan menang dari harimau Bengal ini sangat kecil atau bahkan tidak ada, atraksi ini selalu penuh pengunjung baik yang menonton ataupun yang ikut menjadi peserta. Atraksi ini bernama “Tiger Tug” (tarik tambang harimau). Aturan Tiger Tug ini sama dengan aturan tarik tambang biasa, hanya saja di antara peserta dengan harimau diberi pagar sebagai batas.



Popularitas atraksi ini sangat tinggi sejak pertama kali diperkenalkan di Busch Garden, namun tidak semua orang menyukai atraksi ini. Beberapa orang menulis di halaman Facebook kebun binatang ini, kalau atraksi ini dianggap “bodoh”, “salah”, dan anggapan miring lainnya. Mereka menganggap kalau kebun binatang ini -seperti halnya Kebun Binatang Lujan yang memperbolehkan pengunjungnya berada dalam kandang hewan- mengekploitasi hewan-hewan demi keuntungan dan merendahkan kesejahteraan hewan yang ada di sana. Namun dalam kenyataannya apakah seburuk itu?



Yang tidak diketahui oleh orang-orang yang protes tersebut adalah harimau ini tidak dipaksa untuk menarik tali tambang tersebut. Justru harimau itu tampak menikmatinya, seperti halnya kucing rumahan yang sedang diajak main. Selain itu, dengan adanya atraksi ini, harimau itu bisa lebih sehat dibandingkan jika tidak melakukan apa-apa, yang malah bisa membuat harimau itu malas atau obesitas. Secara keseluruhan, tidak ada yang salah dengan atraksi ini, karena mampu menghibur kedua belah pihak, baik peserta atau harimau itu sendiri.

Sumber : sumber

Tuesday, July 17, 2012

Hal Yang Perlu Dilakukan Untuk Menurunkan Berat Badan Saat Tidur




Tidur memang diketahui bisa membantu menurunkan berat badan. Tapi jika seseorang melakukan hal-hal berikut ini, maka ia bisa memaksimalkan manfaat tidur dalam menurunkan berat badan.

Memiliki berat badan berlebih memang bisa membuat orang tidak percaya diri dan menjadi risiko penyakit tertentu. Karenanya beberapa orang kadang menghabiskan banyak uang agar bisa menurunkan berat badannya, padahal ada cara yang lebih mudah untuk menurunkan berat badan.

Berikut ini beberapa hal yang sebaiknya dilakukan sebelum tidur agar maksimal menurunkan berat badan, seperti dikutip dari Livestrong, yaitu:

1. Menghindari makan secara emosionalMalam hari adalah saat yang sulit bagi orang yang ingin menurunkan berat badan, karena kegiatan sudah berakhir dan mudah mengalami kebosanan. Tapi sebaiknya jangan melampiaskan rasa bosan atau stres makan makanan untuk mendapatkan kenikmatan atau kenyamanan.

Andrea Wenger-Hess, seorang ahli gizi dari University of Maryland Medical Center menuturkan bahwa makan secara emosional adalah faktor utama naiknya berat badan. Untuk mengatasinya beralihlah ke kegiatan lain seperti membaca buku atau berendam di air hangat untuk hilangkan stres.

2. Konsumsi makan rendah kaloriMeskipun harus berhati-hati, tapi bukan berarti tidak boleh makan sama sekali sebelum tidur. Pilihlah makanan sehat yang rendah kalori untuk menjaga proses metabolisme dan menghindari terbangun di tengah malam akibat lapar.

Para ahli merekomendasikan kombinasi protein dan karbohidrat kompleks seperti semangkuk sereal gandum dengan susu rendah lemak atau buah-buahan dengan keju. Serta hindari makanan berat atau sangat berbumbu karena membuat orang sulit tidur.

3. Melakukan pereganganMelakukan peregangan sebelum tidur seperti melakukan beberapa gerakan dasar yoga bisa membuat otot menjadi rileks dan membantu tubuh mendapatkan waktu tidur sesuai kebutuhan.

4. Mengurangi cahayaLingkungan tidur yang gelap atau tidak terang adalah kunci untuk mendapatkan tidur yang nyenyak sehingga keseimbangan hormon di dalam tubuh terjaga dan membantu menurunkan berat badan. Untuk itu gunakan lampu dengan watt rendah dan menghindari paparan cahaya dari luar.



Sumber : sumber

5 Tips Wisata Keluar Negeri

1. Cek informasi daerah yang akan dikunjungi
Anda bisa gugling, bing-ing, wikipedia-ing, forum-ing, manfaatkan semua channel. Apa yang perlu anda ketahui, seperti tempat penginapan kalau bisa lokasinya yang memberikan kemudahan akses dan transportasi, lalu spot – spot yang menarik dinegara yang anda akan kunjungi seperti Kuliner klo anda doyan mencicipi makanan khas suatu negara serta info event –event yang ada di Negara tersebut seperti event kebudayaan dan tradisi setempat, juga jangan lupa untuk mengetahui cuaca pada saat berkunjung, apabila anda ingin mengujungi negara yang memiliki 4 musim.

2. Persiapkan paspor, visa, dan kelengkapan administrasi lainnya
Jika ini adalah perjalan pertama kali anda pergi keluar negeri, yang pasti anda perlu rajin cari informasi tentang pengurusan paspor maupun visa melalui internet, atau temen – temen anda yang udah pernah travelling keluar negeri, buat nambah informasi sebelum Anda mengurus segala Administrasi di bagian Imigrasi maupun kedutaan negara yang nanti anda tuju

3. Packing yang efektif dan efisien

Karena sudah mengetahui cuaca di tempat tujuan dan gambaran sikon disana maka anda bisa membawa barang – barang sesuai dengan kebutuhan jangan lupa juga obat –obatan hingga colokan T.

4. Hubungi teman-teman yang berdomisili di tempat tujuan

Adanya teman sangat ngebantu juga nih gan.. jika terjadi apa-apa di tempat asing setidaknya ada yang bisa kita minta bantuan.jika ga ada anda juga bisa Bergabung sebelumnya di forum/milis atau komunitas travelling dan itu sangat membantu untuk mendapatkan teman/kenalan sesama penggemar traveling.

5. Buat Anda pengguna Smartphone bisa maksimalkan fungsi Gadget anda selama di tempat tujuan

Sekarang ini apasih yang tidak bisa dilakukan oleh smartphone? Cek market/app world gadgetmu, searchaplikasi yang mendukung buat traveling. Seperti untuk android, ada kategori khusus untuk “travel and local”. Install aplikasi-aplikasi dasar seperti travel advisor, maps,dan petunjuk transportasi. Selain itu ada juga nih gan..aplikasi seperti kamus dan everyday conversation, yang bisa ngebantu anda buat komunikasi dan yang pasti mesti bawa cadangan baterai ya..

Sumber : sumber

Lomba Lari Dari Zombie!!



Bagi kebanyakan orang, kegiatan olahraga semisal lari biasanya sangat sulit untuk dilakukan. Selain dianggap melelahkan, kurangnya motivasi menjadi salah satu faktor utama lain yang menyebabkan seseorang enggan untuk melakukannya. Entah karena tidak ada teman atau memang terlalu malas untuk beranjak ke jalan.




Namun di Amerika Serikat, kegiatan lari kini disuguhkan dengan cara yang berbeda. Bagi orang yang butuh motivasi atau melakukan aktivitas lari dengan cara yang berbeda dari yang ada pada umumnya, kini ada olahraga lari yang sangat menyenangkan sekaligus memberikan tantangan layaknya sebuah permainan.




Run For Your Lives, demikian nama olahraga tersebut, merupakan sebuah seri balap lari yang dikemas dengan konsep yang lain dari biasanya. Di sini Anda tidak hanya dituntut berlari mengalahkan kompetitor, tetapi juga menghindari para 'zombie' yang siap menerjang setiap peserta.



Sumber : sumber

Wednesday, July 11, 2012

Tips Mencium Pacar Untuk Pertama Kalinya

Berikut ini adalah Tips mudah mencium pacar untuk pertama kalinya setelah Anda berdua jadian:

1. Suasana. 
Bangun suasana akrab dan hangat dalam pertemuan tersebut. Anda bisa menggunakan ruang tamu rumah si dia ataupun mobil Anda. Pendekanya hindari tempat-tempat ramai dan gaduh. Usahakan untuk mengatur posisi duduk sedemikian rupa sehingga Anda cukup dekat dengannya setidaknya ketika Anda duduk disamping kirinya, Anda bisa menyentuh pundak kanannya dengan tangan Anda.

2. Tema Pembicaraan. 
Arahkan tema pembicaraan pada topik-topik santai dan sedikit bumbu-bumbu lucu di dalamnya. Hindari pembicaraan-pembicaaran ‘berat’ seperti suasana politik negeri menjelang pemilu, kondisi perekonomian Negara maupun tema SARA yang lain. Bawa pembicaraan ke tema-tema ringan seperti film yang tengah hangat saat itu ataupun kelanjutan hubungan Anda ke depan. Coba main ramal-meramal garis tangan, sebagai media ‘transisi’ Anda untuk mulai menyentuhnya namun dalam keadaan penuh canda. Pendeknya usahakan agar si dia merasa nyaman bersama Anda saat itu.

3. Ungkapkan Perasaan Sayang. 
Setelah suasana nyaman diperoleh Anda dan si dia, Anda bisa membawanya ke suasana yang lebih romantis, misalnya genggap tangannya dan tatap matanya, sambil sampaikan perasaan Anda, seperti, “Non, kamu lucu juga ya kalau ketawa gitu” , “Yang, aku masih ga percaya kalo kita bisa jadian” atau “Sekarang aku baru percaya kalau bidadari itu ada. Kamu cantik sekali hun…” . Ingat peraturan pertama dalam merayu bahwa kaum wanita sangat senang bila dipuji.

4. Tahap Persiapan. 
Tahap persiapan mencakup waktu yang tepat, posisi yang tepat serta suasana lingkungan yang mendukung. Hindari saat-saat dia merasa tidak mood (ada masalah di kantornya/kampusnya), atau suasana gaduh ketika Anda sedang berada dirumahnya karena papa-mama dan adik-adiknya belum tidur atau tengah becanda ria di ruang tengah. Atur posisi yang pas dan terukur, setidaknya ketika Anda bermaksud mencium si dia, Anda tidak perlu berpindah posisi atau tempat duduk –apalagi sampai terjadi tragedi jatuh dari kursi karena jarak yang terlalu jauh.

5. Action. 
Tiba saatnya Anda melakukan action untuk memberikan kecupan pertama buat sang kekasih. Mulailah secara bertahap dengan memegang bagian belakng kepala si dian, lalu kecup keningnya. Beri jeda dengan senyuman, sambil katakana beberapa kata sederhana yang membuatnya merasa lebih nyaman, seperti, “Aku sayang banget ma kamu” atau “Semoga kita bisa bergandengan selamanya ya?” . Lalu teruskan ke pipi. Nah disini, ada tips tertentu yang mesti Anda terapkan untuk bisa sampai ke bibir si dia. Ciumlah pipinya di bagian sudut bibir, sehingga ada masa transisi antara pipi ke bibir. Hal ini membuatnya lebih nyaman dan tidak terkejut. Baru setelah semua jalan terbuka, setelah si dia siap, itulah saat Anda bisa mendaratkan kecupan ke bibirnya. Dengan cara ini dijamin si dia akan merasakan perasaan sayang Anda, bukan nafsu Anda.

Sumber : Sumber

4 PTC Terpercaya 2012

PTC atau Pay To Click adalah sebuah bisnis penghasil uang menggunakan internet. Member akan mendapat bayaran sesuai jumlah klik yang dilakukan.
Berikut ini dia Daftar PTC Terpercaya 2012 menurut beberapa sumber yang terdiri dari 2 PTC Internasional dan 2 PTC Lokal

1. NEOBUX


Recommended PTC - Dibayar hingga 0.2 $ /klik - Dibayar hingga 0.005 $ /reff klik - Min. Cashout 2$



Syarat :
- Daftar gratis DISINI!!
- Memiliki akun PAYPAL (tidak perlu diverifikasi)

2. CLIXSENSE


Recommended PTC - Dibayar hingga 0.2 $ /klik - Dibayar hingga 0.004 $ /reff klik - Dibayar hingga 0.5 $ /referal yang mendaftar




Syarat :
- Daftar gratis DISINI!!
- Memiliki alamat rumah (jika tidak menggunakan PAYPAL karena cek akan langsung dikirim ke rumah)
- Memiliki akun PAYPAL (tidak perlu diverifikasi)


3. KLIKAJADEH


Recommended PTC Lokal - Dibayar hingga Rp 300/klik - Dibayar hingga Rp 150/referal klik - Min. Cashout Rp 50,000





Syarat :
- Daftar gratis DISINI!!
- Memiliki rekening Bank lokal (pembayaran akan di tranfer melalui rekening bank)


4. DUITBUX


Recommended PTC Lokal - Dibayar hingga Rp 300/klik - Dibayar hingga 50% dari total referal klik - Min. Cashout Rp 20,000




Syarat :
- Daftar gratis DISINI!!
- Memiliki rekening Bank lokal (pembayaran akan di tranfer melalui rekening bank)


Silahkan Mencoba.. :D


Sumber : Sumber

Friday, July 6, 2012

6 Hal Pemicu Kegemukan

Tak ada orang ingin menjadi gemuk. Kegemukan merupakan 'undangan' untuk berbagai penyakit. Sekitar 90 persen masalah kegemukan disebabkan oleh doyan makan makanan enak dan gaya hidup tak sehat.

Menurut dr. Inge Permadhi, Dr., MS, SpGK dari RSCM menjelaskan kenaikan berat badan bisa disebabkan karena hal-hal lain yang tak diduga sebelumnya.

1. Genetik
Seringkah Anda melihat orangtua gemuk anaknya juga gemuk? Ya, obesitas bisa diturunkan melalui faktor genetik. "Salah satu orangtua gemuk, anak memiliki risiko 30-40 persen mengalami kegemukan. Jika kedua orangtua gemuk, anak berisiko hingga 70-80 persen," jelas dr. Inge.

2. Penyakit tertentu
Sindrom cushing bisa memicu kenaikkan berat badan karena tubuh tidak bisa memproses nutrisi dengan tepat. Selain itu, pengonsumsian beberapa obat juga menyebabkan kenaikan berat badan, seperti pil KB, obat kejang dan sebagainya.

3. Bertambah usia
Tak hanya keriput saja yang muncul seiring pertambahan usia. Namun, juga perut akan semakin membuncit dan lemak semakin menumpuk. Menurut penelitian, proses penuaan membuat metabolisme alami dan mobilitas tubuh semakin berkurang. Hal ini menyebabkan timbulnya proses penggantian massa otot dengan lemak tubuh.
Selain itu, wanita lanjut usia cenderung mengalami penurunan hormon estrogen, sehingga tubuh pun menjadi kegemukan.

4. Banyak anak
Kata pepatah, banyak anak tak hanya bikin banyak rejeki. Tapi juga bikin gemuk. "Banyak anak membuat orangtua gemuk karena kalau makanan anak nggak habis, mau nggak mau orangtuanya yang menghabiskan. Akhirnya, berat badan naik," jelas dr. Inge.

5. Perbaikan ekonomi
Semakin tinggi tingkat perekonomian seseorang, maka gaya hidupnya akan berubah. "Banyak uang, orang cenderung memilih makan di luar. Akibatnya, pola makan tidak terkontrol dan cenderung memilih yang tidak sehat," ungkap dr. Inge.

6. Merokok
Merokok dapat meningkatkan laju metabolisme. Ketika seseorang berhenti merokok, tingkat metabolisme cenderung menurun secara signifikan, sehingga menyebabkan kegemukan.

Sumber : sumber

Monday, July 2, 2012

6 Kesalahan Make-Up

Berdandan atau merias wajah adalah salah satu kegiatan wajib wanita supaya penampilannya maksimal. Namun terkadang banyak kesalahan yang tidak disadari para wanita saat merias wajahnya. Apa saja kah itu?



1. Salah pilih warna alas bedakAlas bedak, atau foundation, menjadi dasar dalam merias wajah. Sayangnya tak semua wanita dapat memilih alas bedak tepat sesuai warna kulitnya. Kesalahan wanita Indonesia yang paling sering terlihat adalah memilih alas bedak dengan warna terlalu muda.

Akibatnya saat saat selesai berdandan, kulit wajah terlihat bak topeng, sama sekali tidak alami. Ada baiknya untuk berkonsultasi pada penasihat kecantikan yang ada di pusat perbelanjaan sebelum memilih warna alas bedak. Mereka juga dengan senang hati akan membantu Anda memilih dan mencoba warna alas bedak yang paling tepat.

2. Tak peduli jenis kulitMemilih kosmetika tak boleh sembarangan. Harus yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Bagi yang berkulit kering, hendaknya memilih kosmetika khusus kulit kering, begitu juga bagi Anda yang berkulit berminyak. Hal ini bertujuan agar kulit wajah terlihat lebih indah saat wajah selesai dirias. Tentunya Anda tak mau terlihat jelek seusai merias diri bukan?

3. Pemakaian lip linerLip liner sering jadi alat memanipulasi bentuk bibir. Mereka yang ingin bibirnya terlihat lebih berisi akan memakai lip liner di luar garis bibir yang sesungguhnya. Begitu pula sebaliknya.

Tetapi bila Anda belum mahir benar memakai lip liner, wajah Anda akan terlihat tidak alami. Tampilan Anda justru akan terllihat berlebihan. Lebih baik bermain-main dengan warna-warna lipstik. Ada warna lipstik yang akan memberi kesan bibir lebih tebal, begitu pula sebaliknya. Jangan lupa untuk mendiskusikannya dulu dengan konsultan kecantikan.

4. Bentuk alisBerhati-hatilah ketika membentuk alis sebab alis merupakan hal yang penting dalam merias wajah. Mencukur alis sampai habis bukan pilihan tepat. Namun membiarkannya tumbuh berantakan juga bukan pilihan yang baik. Bagi Anda yang tidak terlalu mahir memakai pensil alis, sebaiknya rapikan saja alis Anda (dengan membuang bulu-bulu halus yang tumbuh di sekitarnya) tanpa mengubah bentuk. Jika Anda ingin membentuk alis secara berbeda, sebaiknya datangi salon-salon khusus yang memiliki pelayanan untuk merapikan alis.

5. Padu-padan eye shadowAnda mungkin memiliki eye shadow dengan 48 palet warna. Namun bukan berarti Anda harus mencampur semua warna tersebut di kelopak mata sekaligus. Yang paling mudah, sesuaikan saja warna eye shadow dengan warna busana Anda. Namun jika ingin tampil lebih alami, warna pastel seperti peach, atau cokelat muda bisa jadi pilihan.

6. Salah memilih warna perona pipiPerona pipi atau blush-on merupakan salah satu kosmetika wajib bagi wanita. Tapi awas jangan sampai pilih warna. Perona pipi dengan warna yang tidak sesuai akan membuat penampilan Anda telihat bagai badut. Apalagi jika dipakai terlalu berlebihan.

Sumber : sumber

6 Mitos Perselingkuhan



1. Perselingkuhan hanya terjadi ketika pasangan selalu bertengkar.
FAKTA :
Penelitian membuktikan, tak jarang orang berselingkuh padahal (kasat mata) hubungannya dengan pasangan baik-baik saja. Penyebab utama perselingkuhan bukanlah konflik, melainkan emosi dan perasaan saling memiliki yang mungkin terkikis karena berbagai konflik yang timbul.

2. Bukan selingkuh namanya jika tak ada hubungan fisik.
FAKTA :
Selingkuh tak melulu harus dibuktikan dengan adanya hubungan fisik. Saat seseorang merasakan ketertarikan terhadap orang lain yang bukan pasangannya, lalu berusaha untuk menjalin hubungan yang lebih jauh, hal itu sudah disebut pengkhianatan terhadap kepercayaan pasangannya. Sehingga sudah tergolong perselingkuhan.

3. Mereka yang berselingkuh berarti tak lagi cinta pasangannya.
FAKTA :
Banyak penelitian yang sudah membuktikan, terkadang mereka yang berselingkuh masih amat mencintai pasangannya. Hanya saja mereka tak lagi merasakan sisi emosional serta kasih sayang yang dulu terasa kuat. Oleh karena itu mereka memutuskan mencari di tempat lain. Tapi tak tertutup kemungkinan juga, perselingkuhan terjadi atas dasar cinta yang sesungguhnya.

4. Tak ada hubungan yang bertahan setelah adanya perselingkuhan.
FAKTA :
Cukup mencengangkan, menurut penelitian, banyak hubungan cinta yang pernah dilanda badai perselingkuhan justru bertambah kuat. Mereka yang berselingkuh, ketika memutuskan untuk kembali ke pasangannya, biasanya disertai dengan tekad yang kuat untuk memperbaiki hubungan. Alhasil hubungan cintanya jauh lebih baik dari sebelumnya.

5. Sekali selingkuh, maka selanjutnya akan selingkuh lagi.
FAKTA :
Tak semua orang memiliki bakat untuk menjadi playboy (atau playgirl). Setiap orang memiliki alasan berbeda saat berselingkuh, sehingga belum tentu mereka sanggup menyakiti pasangan berulang kali. Biasanya saat masalah yang terjadi pada hubungan diperbaiki, maka ia tak lagi punya niat untuk berselingkuh.

6. Membicarakan perselingkuhan di masa lalu akan merusak hubungan.
FAKTA :
Membicarakan detail perselingkuhan akan membuka luka lama — baik bagi yang berkhianat maupun dikhianati. Untuk memperbaiki hubungan, biasanya yang dilakukan konselor pernikahan adalah membahas alasan terjadinya perselingkuhan, bukan bentuk perselingkuhan tersebut.

Sumber : sumber